GANN Gandeng SMPN 4 Padang Panjang Dialog Interaktiv Tentang Bahaya Narkoba

Spread the love

 Padangpanjang— Gerakan Anti Narkotika Nasional (GANN) Kota Padang Panjang gandeng SMPN 4 Padangpanjang untuk Dialog Interaktif Remaja di studio Radio Resfour 104, 5 FM SMPN 4, Padang Panjang yang diikuti 10 peserta perwakilan dari remaja Duta Anti Narkoba Kota Padang Panjang.
Sedangkan Narasumber di antaranya, Kepala Dinas Sosial PPKBPPPA, Drs. Osman Bin Nur, M.Si, Sumanto, Dalius Rajab, Penasehat GANN, Drs. Deswandi, M.Kes, Guru SMPN 4, Tamrinus. Kegiatan tersebut dipandu Sandra Indrawati, guru SMPN 4.
Ketua GANN, Drs. Dalius Rajab, M.Pd mengakui kegiatan ini tujuannya salah satu upaya pencegahan dini khususnya remaja yang masih duduk di bangku sekolah.

“Narkoba tidak hanya menyasar orang dewasa, namun sampai kepada generasi remaja yang merupakan generasi penerus dari bangsa ini.

Dalam menangani permasalahan narkoba, diperlukan peran dari semua komponen bangsa termasuk remaja. Kita semua bersama bersinergi dengan segala kemampuan dan strategi secara komprehensif untuk melawan narkoba,” ucapnya.
Kita harapkan para peserta yang hadir sebagai contoh kelompok remaja di lingkungan sekolah maupun di tempat tinggalnya masing-masing dalam mencegah penyalahgunaan narkoba.

Sementara Kasat Narkoba Polres Kota Padang Panjang yang diwakili, Iptu. H. Sumanto menambahkan, kegiatan ini merupakan salah satu upaya menyelamatkan para penerus bangsa ini dari narkoba.
Penyebaran dan penyalahgunaan narkoba di kalangan remaja bisa dicegah diantaranya dengan membentuk satgas narkoba di kalangan remaja, menciptakan lingkungan bersih narkoba, melaporkan apabila ada peredaran gelap narkoba di lingkungan sekolah, menyampaikan pesan-pesan anti narkoba disetiap pertemuan atau kegiatan sekolah, serta membantu teman yang menjadi korban penyalahgunaan narkoba.

Ia juga menjelaskan Undang-Undang No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika, di mana banyak pasal-pasal yang dilanggar pelaku tindak pidana kasus narkoba.

Kegiatan ini juga disertai dengan interaksi pertanyaan serta dialog antara peserta dan narasumber dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan. Dialog interaktif yang digelar guna memaknai Tahun Baru Hijriah dan HUT Kemerdekaan RI ke-76 juga disiarkan melalui i Youtube Channel SMP Negeri 4 Padang Panjang.(M.Akmal)