Padangpanjang,—Sembilan 9 orang Santri MA KMM KMM Kauman Muhammadiyah Padang Panjang bersama satu pendamping kunjungi Percetakan CV. Cover Production Cabang Padang Panjang,
Kunjungan tersebut untuk melihat langsung kegiatan percetakan untuk mengenalkan kepada siswa bagaimana dunia industri sebenarnya. Karena mereka juga Berlajar pendidikan ekstrakurikuler dalam bidang desain grafis.
Dalam kunjungan mereka diterima Pimpinan Perusahaan Cover Nofri Andi dan langsung dikenalkan setting computer hingga mengamati proses produksi produk seperti spanduk, stiker, stiker kaca one way, neon box, banner dan lainnya. Tak lupa juga mereka diceritakan sejarah berdirinya perusahaan tersebut.
“Kegiatan ini bagus untuk santri. Menariknya adalah, ini pertama kalinya santri dari madrasah melakukan kunjungan ke percetakan ini. Biasanya kami didatangi siswa-siswi SMK jurusan DKV (disain komunikasi visual). Semoga santri bisa belajar banyak dan mendapatkan pengalaman belajar lapangan yang bermakna,
Guru Ekstrakurikuler, Ali Nurdiansyah, S.Pd menyampaikan, apa yang didapatkan dalam kunjungan ini, akan jadi bekal setelah mereka lulus dari madrasah. Keterampilan dan keahlian untuk dunia kerja nantinya.
Harapan yang sama juga disampaikan Kepala MA KMM Dr Derliana MA
“Kami sangat mendukung pembelajaran luar kelas. Terlebih kunjungan industry seperti ini. Kami yakin di era globalisasi ini, menuntut siswa untuk memiliki SDM yang berkualitas, serta kemampuan yang dapat bersaing dengan banyak orang. Kita mempersiapkan dengan matang sebagai bekal siswa-siswi di Kauman ini,” ucap Kepala MA KMM (M,Akmal)