Pasaman Barat,–Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) bersama DWP Sumatera Barat Studi Tiru ke Dharma Wanita Persatuan (DWP) Sumatera Selatan
Studi Tiru tersebut dipimpin langsung oleh ketua DWP Prov Sumbar Ny. Harlina Hansastri dan diterima Ketua DWP Sumsel Ny. Musiawati Najib di Gedung Wanita Rajawali Kota Palembang Sumatera Selatan.
Ketua DWP Provinsi Sumbar Ny. Harlina Hansastri mengucapakan terima kasih atas sambutan dan juga koordinasi yang baik dari DWP Sumsel dan silaturahmi kunjungan DWP Sumbar ini bertujuan untuk koordinasi dalam rangka menyelaraskan inovasi program kerja berupa e-Reporting yang telah diimplementasikan Sumsel dan sempat meraih juara II se-Indonesia.
Ia berharap DPW sumbar yang terdiri dari 19 Kabupaten/Kota berpartisipasi dalam kegiatan, dan dapat mengambil pembelajaran berharga sehingga untuk meningkatkan kualitas kinerja DWP setiap Kabupaten Kota berkembang secara signifikan.
Ketua DWP Sumsel Ny. Musiawati Najib mengucapkan terima kasih atas kunjungan kerja yang dilaksanakan oleh DWP Sumbar ke DWP Sumsel. Ia berharap antara DWP Sumsel dan Sumbar akan tumbuh rasa saling mendukung utamanya dalam menguatkan eksistensi DWP sebagai organisasi istri Aparatur Sipil Negara (ASN).
Ketua DWP Pasbar Ny. Ayu Hendra Putra juga mengatakan kunjungan ini untuk mempelajari pelaksanaan e-Reporting di Sumsel dan kunjungan yang dilaksanakan sangat positif dimana dapat menambah ilmu pengetahuan yang bisa diterapkan di Kabupaten Pasaman Barat oleh DWP Pasbar.
“Kunjungan kami kali ini untuk mengambil pembelajaran atas terlaksananya e-Reporting yang merupakan sistem pelaporan elektronik pelaksanaan program kerja DWP yang telah dilakukan DWP Prov. Sumsel secara sistematis sehingga kami juga ingin memastikan inovasi tersebut dapat diterapkan juga di Sumbar, khususnya di Pasaman Barat (m.akmal)